ASN Muna Barat Bakal Gunakan Apliaksi E-office

bagikan :

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on telegram
Telegram
Share on email
Email
Share on print
Print

Terobosan baru kini terus dilakukan oleh pemerintah untuk meningkatkan kualitas kerja diinternal organisasi perangkat daerah (OPD).

Ditangan DR Bahri sebagai PJ Bupati Muna Barat, sistim kerja ASN akan menggunakan Aplikasi E-office dalam sistem persuratan OPD .

“Hal ini untuk menjawab dari kerisauan dengan sistem persuratan yang ada di Muna Barat selama ini,. Dengan adanya sistem persuratan melalui aplikasi E-office akan memberikan alur persuratan yang baik sesuai tatanan persuratan,”kata Juru Bicara Bupati Muna Barat, Muhammad Fajar Fariki

Naikkan kualitas birokasi persuratan (naskah dinas) lebih efektif, cepat dan termonitor dengan baik. Mendukung transformasi instansi untuk bersinergi lebih baik di era Industri 4.0

“Proses persuratan dilakukan dalam genggaman, akses di mana mana pun dan kapan pun bisa,”sebutnya.

Katanya, ketika ada notifikasi pada aplikasi, pimpinan bisa langsung melihat surat dan membuat disposisi melalui integraOffice persuratan di mana pun dan kapan pun

“Surat mudah dilacak dan juga bisa diketahui statusnya, jelas dan realtime,” jelasnya.

Ditambahkan, cukup dengan membuka smartphone atau laptop, pimpinan dapat dengan mudah memonitor progres surat dan disposisinya di mana pun.

“Mekanisme persuratan menggunakan sistim E-office ini akan diadakan pelatihan kepada semua pengguna akun Eoffice,”tutup mantan Lurah Sidodadi Kabupaten Muna ini.

sumber:https://www.suarakpk.com/2022/08/asn-muna-barat-bakal-gunakan-apliaksi-e.html

bagikan :

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on telegram
Telegram
Share on email
Email
Profil Kepala Dinas

AL RAHMAN, S.Pd., M.Si

Kepala Dinas Kominfo

Informasi
Infografis
« dari 3 »
Instagram