Dr.Bahri, S.STP., M.Si Raih Penghargaan Tokoh Inovatif Pemerintahan 2022

bagikan :

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on telegram
Telegram
Share on email
Email
Share on print
Print

DISKOMINFO. MUNA BARAT. GO.ID Pj Bupati Muna Barat Ir. Bahri, S.STP.,M.Si menerima penghargaan sebagai Tokoh Inovatif Pemerintahan 2022 di ajang Sultra Awards 2022 Kendari Pos. Adapun pengumuman pemenang diadakan di Ballroom Claro Kendari pada hari Selasa 4 Oktober 2022.

 

Diketahui Sultra Awards 2022 digelar untuk memberikan penghargaan kepada 37 tokoh publik yang berdedikasi tinggi, berprestasi dan inspiratif di Sulawesi Tenggara.

 

“ Keputusan Pemerintah Pusat mengutus Dr. Bahri, S.STP., M.Si sangat tepat. Dr. bahri tidak hanya memberi contoh menjadi pemimpin yang baik tapi juga menyebarkan virus semangat kerja keras dan kerja cerdas.  Dr. Bahri menata birokrasi Muna Barat menjadi lebih baik. Beliau juga peduli dengan kesejahteraan aparaturnya dengan cara menambahkan besaran Tunjangan Perbaikan Penghasilan pegawai atau TPP. Pembangunan daerah dan kesejahteraan masyarakat Muna Barat juga menjadi perhatian serius Direktur Perencanaan Anggaran Daerah Dirjen Bina Keuangan Daerah kemendagri. Makanya dia rela berpanas hujan, mandi peluh hingga menembus belantara demi mengunjungi warganya dipelosok. Dengan mengetahui kondisi lapangan Dr. Bahri sudah memetakan potensi daerah di Kabupaten Muna Barat. Atas segala dedikasi dan kinerjanya Kendari Pos memberikan penghargaan kepada beliau sebagai Tokoh Inovatif Pemerintahan 2022”.

 

Sumber : Kadis Komunikasi, Informatika, Statistik dan Persandian Kab. Muna Barat (Muh. Naazirun, S.Pd., M.Pd)

Penulis/ Editor : Kabid Peng. Opini, Aspirasi Publik dan Informasi (Wd. Rahmatia, SP)

bagikan :

Share on whatsapp
WhatsApp
Share on facebook
Facebook
Share on telegram
Telegram
Share on email
Email
Profil Kepala Dinas

AL RAHMAN, S.Pd., M.Si

Kepala Dinas Kominfo

Informasi
Infografis
« dari 3 »
Instagram